TANGSEL, Spot19 – Di tengah situasi pandemi Covid-19, mahasiswa PKN STAN kembali berhasil meraih juara dalam Tax Planning Competition 2021 yang diselenggarakan oleh Universitas Brawijaya.
Tax Planning Competition 2021 merupakan sebuah kompetisi perencanaan pajak yang dapat diikuti mahasiswa aktif tingkat Diploma maupun Strata 1 dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta/Ikatan Dinas dengan latar belakang pajak, fiskal, akuntansi, dan jurusan lainnya yang terkait di seluruh Indonesia.
Demikian informasi yang didapat dari akun twitter Himapajak Official @himapajakfiaub.
Kompetisi ini diselenggarakan secara daring pada tanggal 23-24 September 2021 secara bertahap beberapa babak yaitu babak penyisihan, babak semifinal, dan babak final.
Setelah melewati tiap babak yang digelar, delegasi PKN STAN berhasil menyabet Juara I dan Juara Harapan I.
Adapun para juara dalam kompetisi ini yaitu sebagai berikut:
Juara 1 diraih oleh Tim PKN STAN I yang beranggotakan:
Abdul Al-Malik Al-Muluk (D3 Pajak 2018)
Giovanni Octa Anggoman (D3 Pajak 2018)
Ayodhya Agti Firdausa (D3 Pajak 2018)
Dan juga Juara Harapan I yang diraih oleh Tim Kun Antax, yang beranggotakan:
Andi Yusril Qhadafir Tawakkal (D3 Pajak 2018)
Alya Dhiya Maryana (D3 Pajak 2018)
Hilman Fazlurrahman (D3 Pajak 2019)
Selamat kepada para pemenang, semoga prestasi yang telah diraih dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan.