TANGSEL, Spot19 – Mungkin kita tidak bercita-cita punya tubuh yang sempurna dengan menjalankan pola makan sehat, tetapi tidak sembarangan juga dalam hal diet.
Mulailah makan sebanyak mungkin makanan mentah, alami, dan segar.
Makanlah ketika lapar, pilihlah makanan yang seharusnya kita makan, bukan yang ingin kita makan.
Niscaya bentuk tubuh yang kita inginkan akan tercapai.
Selanjutnya kita simak kiat-kiat 17 tips sehat tanpa harus diet ketat berikut ini:
- Akui jumlah makanan yang masuk ke perut kita
Jujur pada diri sendiri berapa jumlah makanan yang kita santap. Tidak perlu berbohong,”Saya makan hanya sedikit kok”. Ingat peribahasa sedikit demi sedikit lama-lama jadi bukit.
- Berhenti diet asal-asalan
Diet ketat yang dijalankan tidak teratur bisa membahayakan kesehatan sendiri, misalnya bisa menyebabkan serangan jantung atau diabetes.
Dietasal-asalan akan menyebabkan menurunnya metabolisme tubuh, meningkatkan keinginan makan makanan berminyak dan otot yang semula kencang akan mengendur.
- Tingkatkan rasa percaya diri
Penelitian membuktikan bahwa orang yang tidak terlalu memusingkan soal bentuk tubuh yang ‘ideal’, biasanya merasa lebih bahagia dan percaya diri.
Baca Juga: Tahukah Anda Jika selama Ini Salah Dalam Memakan Buah-Buahan
- Tanamkan niat yang kuat dalam diri sendiri
Kritik membangun pada diri sendiri akan menguatkan tekad. Katakan pada diri sendiri “Sampai kapan mau begini terus?”
- Semua ikut berperan
Jangan pernah mengatakan “Masa bodoh, dasarnya saya memang gemuk ya sudahlah!”. Segalanya ikut berperan, baik itu cara dan pola makan juga olahraga.
- Makan coklat boleh saja
Makan coklat tidak berakibat buruk terhadap diet Anda selama bisa terkontrol. Coklat itu mengandung zat besi (pencegah keletihan), kalsium (memperkuat tulang), dan magnesium (mengatasi gejala prahaid).
- Sarapan setiap pagi
Tubuh kita butuh bahan bakar di pagi hari. Penelitian membuktikan orang-orang yang tidak sarapan pagi akan mengalami kesulitan memusatkan pikiran.
- Mengkonsumsi protein setiap hari
Demi pembentukan tulang, gigi, kuku dan rambut yang sehat, minimal 25% makanan yang kita makan harus mengandung protein.
Diet yang cukup protein dapat mengendalikan nafsu makan dan merangsang hormon glukagon yang bertugas membakar lemak di dalam tubuh.
- Menyantap karbohidrat setiap hari
Karbohirat terbagi dua yaitu karbohidrat kompleks dan karbohidrat sederhana.
Pakar nutrisi menyarankan agar kita menyantap kedua jenis karbohidrat ini.
Sepertiga bagian karbohidrat kompleks yang terdapat dalam sayuran dan padi-padian murni, dan porsi yang lebih sedikit adalah karbohidrat sederhana, yaitu kentang, nasi, atau pasta.
- Konsumsi lemak setiap hari
Tidak semua lemak itu berbahaya, contohnya lemak tak jenuh Omega 3 dan 6 yang terdapat dalam minyak ikan, kacang-kacangan, dan biji-bijian.
- Mengemil
Camilan apa yang aman? Jika masih pagi boleh saja kita memilih makanan yang manis. Akan lebih baik memilih buah, keju, atau kacang-kacangan.
- Tertib menentukan besaran porsi
Kita bebas makan sayuran sebanyak mungkin (kecuali kentang), tetapi tidak dengan buah-buahan. Karena ada beberapa buah yang kandungan gulanya cukup tinggi.
- Tidak anti terhadap makanan tertentu
Misalnya jika kita bersikap anticoklat, akhirnya malah yang sering terfikir coklat, coklat, dan coklat. Santai saja biarkan diri menikmati sepotong coklat satu kali setiap hari. Tidak ada makanan yang baik atau buruk kecuali makan secukupnya.
- Minum banyak air putih
Orang dewasa memerlukan delapan gelas atau dua liter air setiap hari. Minum dua liter air kesannya banyak terlalu banyak, padahal kita hanya minum setengah gelas setiap satu jam selama terjaga.
- Minum vitamin dan mineral
Gizi yang lengkap sulit didapatkan di zaman sekarang. Idealnya semua kebutuhan gizi terpenuhi dari makanan sehari-hari.
Bagi yang ingin praktis, multivitamin dapat mengisi kebutuhan vitamin dan mineral dalam tubuh kita.
- Jangan melewatkan jam makan
Jika setelah makan siang ingin rasanya tidur di meja kerja, seringkali karena banyak menyantap makanan yang banyak mengandung gula.
Hal ini bisa disiasati dengan makan dalam porsi kecil tetapi lebih sering, dan paling penting makan sesuai jadwal dan tidak melewatkan jam makan.
- Kurangi garam
Mengurangi garam membantu menjaga diet yang sehat. Dengan mengurangi garam, tekanan darah tinggi bisa dihindari, sehingga mengurangi resiko terkena serangan jantung.
Demikianlah 17 tips sehat tanpa harus diet ketat, semoga bisa menambah pengetahuan dan motivasi buat kita semua untuk bergaya hidup sehat.