TANGSEL, Spot19 – Kuliah Jurusan Arsitektur merupakan pilihan yang tepat buat sobat pada era saat ini yang terus berkembang. Tetapi ada banyak cerita dan isu yang entah mitos atau fakta yang ada di Jurusan Arsitektur ini. Yuk kita telusuri apa saja mitos atau fakta yang dimaksud.
Baca juga: 11 Kampus Terbaik di Indonesia 2022 Versi QS World University Ranking
1. Kuliah Jurusan Arsitek Pasti Pintar Menggambar
Apakah benar calon arsitek mesti pintar menggambar? Tenang saja, untuk kuliah di jurusan Arsitektur ini, sobat tidak harus punya bakat ataupun pintar menggambar. Karena menggambar itu adalah kemampuan yang dapat diasah dan dilatih. Yang penting sobat memiliki imajinasi, inovasi dan kreativitas untuk mendesain ruangan atau suatu bangunan. Tentunya bukan sekedar mendesain, tetapi juga mempertimbangkan logika serta kemampuan berhitung matematika dan fisika.
Baca juga: 6 Hal yang Sering Membuat Laptop Cepat Rusak
2. Kuliah Jurusan Arsitek Butuh Waktu Yang Lama Untuk Mengerjakan Tugas
Setiap jurusan pasti ada tugas-tugas dari dosen yang harus dikerjakan, tidak terkecuali di Jurusan Arsitektur ini. Hanya saja, tugas di jurusan ini mesti dikerjakan dengan ekstra hati-hati dan teliti seperti tugas menggambar atau mendesain dengan laptop. Tidak heran banyak mahasiswa jurusan ini yang bisa sampai begadang ketika mengerjakan tugas mereka.
3. Arsitek disamakan Dengan Desain Interior
Arsitek tugasnya adalah menggambar dan mendesain sebuah proyek dengan memperhatikan perhitungan yang matang. Hal ini agar bangunan yang akan dibangun menjadi kokoh dan estetik. Sedangkan tugas desain interior murni hanya menggambar saja, biasanya untuk suatu ruangan atau interior bangunan atau gedung. Jadi kedua jurusan ini berbeda ya sob.
4. Kuliah Jurusan Arsitek Peralatannya Maha;
Nah kalau ini memang benar, jadi sobat yang tertarik masuk jurusan ini harus banyak menabung untuk membeli peralatannya. Biasanya para mahasiswa mesti memiliki drawing pen, pensil mekanik, lalu juga berbagai macam kertas yang akan digunakan saat perkuliahan. Nah sob jadi ini sekilas antara mitos dan fakta yang ada kalau sobat ingin kuliah di Jurusan Arsitektur.
**Editor: Ed Ward