7 Destinasi Wisata Alam Mempesona di Banjarmasin

TANGSEL, Spot19 – Dijuluki sebagai kota seribu sungai, Banjarmasin ternyata juga menyimpan berbagai panorama alam yang indah. Secara posisi diapit dua sungai, yaitu sungai Martapura dan sungai Barito menjadikan Banjarmasin kaya akan wisata bahari. Tetapi kota ini juga memiliki keindahan bentang alam sebagai destinasi wisata lama mempesona.

Baca juga: Rekomendasi Destinasi Liburan Akhir Tahun di Kota Yogyakarta

Bentang alam yang dimaksung adalah beragam perbukitan dan danau yang indah untuk dikunjungi oleh sobat bersama keluarga. Berikut 7 destinasi wisata alam memepsona di Banjarmasin.

1. Bukit Rimpi Pelaihari

Bukit Rimpi Pelaihari @Flickr
Bukit Rimpi Pelaihari @Flickr

Merupakan obyek wisata padang savana yang hijau dan luas dengan kontor perbukitan. Menyajikan pemandangan yang memanjakan mata. Hamparan rumput luas dengan bukit-bukit kecil menjulang, sehingga bukit ini sering dinamakan Bukit Teletubbies Banjarmasin. Bukit ini bisa sobat hampiri setelah berkendara sekitar 65 km dari kota Banjarmasin atau sekitar 2 jam perjalanan. Arahkan kendaraan menuju Tanah Bumbu. Sekitar 7 sampai 8 km kemudian, sobat akan masuk ke Desa Tampang hingga mendapatkan spanduk bertuliskan Parkiran Bukit Rimpi.

Baca juga: 5 Pantai Eksotis Yang Tersembunyi di Gunung Kidul

2. Danau Biru Pengaron

Danau Biru Pengaron @Flickr
Danau Biru Pengaron @Flickr

Kota yang terkenal banyak tambang ini, beberapa tempat bekas penggalian berubah menjadi danau cantik berwarna biru. Salah satunya adalah Danau Biru Pengaron ini. Danau ini terletak di Desa Sungkai, Kecamatan Simpang Empat Pengaron, Kabupaten Banjar. Untuk sampai ke danau ini bisa sobat bisa tempuh dengan perjalanan darat dari Kota Banjarmasin selama 2 jam 10 menit dengan jarak 100 km. Perjalanan memang agak sulit, karena harus melalui jalan berbatu dan terjal. Jadi sobat mesti ekstra hati-hati. Meskipun perjalanan sedikit melelahkan, tetapi akan terbayar lunas setelah sobat berada di Danau Biru Pengaron ini.

Baca juga: Wisata ke Tawangmangu? Mampir Yuk di Banyu Mili Resto and Cafe

3. Danau Seran Banjarbaru

Danau Seran Banjarbaru @Flickr
Danau Seran Banjarbaru @Flickr

Awalnya Danau Seran adalah kawasan PT. Galuh Cempaka yang beraktivitas menempa intan di tempat ini. Setelah tidak diginakan lagi, tempat yang terbengkalai ini menjelma menjadi danau indah dengan warna permukaan air yang kebiruan. Yang menarik dari destinasi wisata ini adalah pepohonan besar yang mengelilinginya serta sebuah pulau kecl yang berada di tengah danau. Sobat bisa menyeberang ke pulau itu dengan menggunakan perahu. Tetapi hati-hati bagi yang ingin berenang, karena danau ini diperkirakan kedalamannya mencapai 30 meter.

Baca juga: 5 Desa Dengan Nama Unik di Indonesia

4. Danau Sari Ambun

Danau Sari Embun IG @hermantochandra
Danau Sari Embun IG @hermantochandra

 

Berada di Desa Imban, Kecamatan Bati-Batu, Kabupaten Tanah Laut, sekitar 53,7 km dari Kota Banjarmasin. Dengan perjalanan 1 jam 15 menit, sobat bisa mencapai lokasi yang dijuluki Ranu Kumbolonya Kalimantan Selatan ini. Disebut demikian karena posisi danau ini menghadap ke bukit atau pegunungan. Meski berada di kawasan perusahaan tambang, sobat tidak dipungut biaya ketika berkunjung ke Danau Sari Ambun ini. Disarankan untuk sobat jangan berkunjung ketika musim hujan, karena dikhawatirkan jalan akan berlumpur dan sulit untuk dilewati.

Baca juga: Wisata Liburan Wisata Akhir Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022

5. Tahura Sultan Adam

Tahura Sultan Adam @Flickr
Tahura Sultan Adam @Flickr

Taman Hutan Raya atau Tahura Sultan Adam berlokasi di jalan Ir. Pangeran Mohammad Noor, Desa Mandiangin Timur, Kecamatan Karang Intan, Kota Martapura. Dari Kota Banjarmasin lokasi ini dapat ditempuh dalam waktu 2 jam perjalanan. Obyek wisata ini merupakan bagian dari kawasan Geopark Meratus Mandiangin Geosite yang dirancang Pemprov Kalimantan Selatan menjadi UNESCO Geopark. Puncak Mandiangin yang indah sering dijuluki negeri di atas awan.

6. Sungai Barito

Sungai Barito @Flickr
Sungai Barito @Flickr

Mengunjungi Kota Banjarmasin, tidak lengkap rasanya jika tidak mampir ke Sungai Barito. Ikon Kota Banjarmasin ini merupakan sungai terpanjang di Kalimantan Selatan yang mencapai 10.000 kilometer dengan kedalaman rata-rata 8 meter. Tidak hanya sebagai jalur lalu lintas, Sungai Barito juga dimanfaatkan sebagai pasar apung. Umumnya para pedagang menjual sayuran, buah dan kebutuhan lainnya di atas perahu, sehingga pasar ini terkenal sebagai Pasar Terapung Barito.

7. Sungai Martapura

Sungai Martapura @Flickr
Sungai Martapura @Flickr

Sungai Martapura merupakan muara dari Sungai Barito. Tepian Sungai Martapura ini juga digunakan sebagai Pasar Terapung Siring Tendean. Bagi sobat yang ingin berwisata susur sungai, bisa menggunakan perahu klotok atau perahu motor. Selain Pasar Siring Tendean, sobat bisa juga ke sebelah barat jalan Jenderal Sudirman yang terdapat taman dan hutan kota. Ada area bermain anak dan patung bekantan raksasa yang mengeluarkan air. Patung ini mengingatkan kita kepada Patung Merlion di Singapura.

Inilah 7 destinasi wisata alam mempesona di Banjarmasin yang bisa sobat kunjungi untuk berwisata bersama keluarga dan orang terdekat.

 

**Editor: Ed Ward

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

kodepublik Renungan Harian yamaha kodepublik motor terbaru yamaha promo yamaha yamaha fazzio yamaha grand filano yamaha all new nmax 155 yamaha all new aerox 155 yamaha xmax 250 yamaha lexi yamaha mio m3 125 yamaha gear 125 yamaha freego 125 yamaha x ride 125 yamaha fino 125 yamaha vega force yamaha jupiter z1 yamaha mx king 150 yamaha all new r15 yamaha r25 yamaha mt15 yamaha mt25 yamaha vixion wr155r maxi day berita yamaha event yamaha blue core vva my yamaha y connect bengkel resmi yamaha dealer resmi yamaha yamaha dds jakarta yamaha flagship shop yamaha cempaka putih yamaha nouvo yamaha cbu yamaha genset yamaha indonesia yamaha jakpus yamaha jakarta pusat yamaha motor jakarta yamahajabodetabek yamahajabodetabek.id yamaha sky yamaha service kunjung komunitas yamaha harga motor yamaha price list yamaha ccu yamaha yamaha tricity yamaha sparepart yamaha service program yamaha smk binaan yamaha yamaha tukar tambah yamaha trade in yamaha matic yamaha maxi yamaha classy yamaha off road yamaha moped yamaha retro yamaha sport motor modif yamaha touring yamaha city ride yamaha yamaha racing yamaha apparel html yamaha mtx yamaha yamaha power product yamaha ev yamaha electric vehicle yamaha e01 yamaha test ride tentang yamaha yamaha genuine parts oli yamaha yamahalube blu cru yamaha jingle competition yamaha contact center layanan hotline yamaha customer service yamaha yamaha day ulang tahun yamaha birthday yamaha yamaha online shop yamaha music yamaha xabre yamaha all new soul gt yamaha jupiter mx yamaha aerox cybercity lowongan yamaha yamaha semakin di depan yamaha revs your heart yamaha gaspol kredit yamaha diskon gaspol Portal Berita Megapolitan