Curah Hujan Semakin Meningkat, Berikut Ini Penjelasan BMKG

BMKG
Berdasarkan hasil analisis cuaca BMKG, curah hujan masih berpotensi semakin meningkat hingga sepekan ke depan.

 

JAKARTA, Spot19 – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah menganalisis curah hujan yang semakin meningkat di bulan November 202. Sejumlah faktor memengaruhi, mulai dari menguatnya La Nina, Monsun Asia, hingga fenomena atmosfer lainnya.

“Kondisi cuaca di beberapa wilayah Indonesia beberapa hari terakhir menunjukkan peningkatan intensitas, hal tersebut secara umum dipicu oleh aktifnya dinamika atmosfer skala global La Nina,” ungkap Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto.

Keadaan tersebut semakin kuat dengan adanya aktivitas fenomena gelombang atmosfer atau MJO (Madden Jullian Oscillation), Gelombang Kelvin, Gelombang Rossby. Fenomena atmosfer tersebut saat ini aktif di wilayah Indonesia hingga sepekan ke depan.

Selain itu, kondisi dinamika atmosfer skala lokal yang tidak stabil dengan potensi konvektifitas yang cukup tinggi turut berkontribusi signifikan. Memicu pembentukan awan hujan yang menjadi faktor pemicu cuaca ekstrem.

Baca Berita Terkait:

https://spot19-tangsel.com/breaking-news/siaga-satu-minggu-kedepan-kemungkinan-cuaca-ekstrem/

 

Berdasarkan kondisi tersebut, BMKG memprakirakan potensi curah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat untuk sepekan ke depan. Berlaku untuk periode 5-11 November 2021 secara umum berpotensi di 34 wilayah provinsi Indonesia.

BMKG mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi. Baik bencana banjir, banjir bandang, tanah longsor, khususnya untuk masyarakat yang berada dan tinggal di wilayah rawan bencana.

Berikut ini persiapan-persiapan yang perlu dilakukan pada saat musim hujan yang dikeluarkan oleh BMKG:

  1. Memastikan kapasitas dan tata kelola air siap untuk menampung peningkatan curah hujan dan memastikan saluran air/drainase tidak tersumbat/lancar.
  2. Melakukan penataan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan, tidak melakukan pemotongan lereng atau penebangan pohon dengan tidak terkontrol.
  3. Melakukan pemangkasan dahan dan ranting pohon yang rapuh, dan menguatkan tegakan/tiang agar tidak roboh tertiup angin kencang, serta melakukan penghijauan secara lebih masif.
  4. Lebih mengintensifkan koordinasi, sinergi, dan komunikasi antar pihak terkait untuk kesiapsiagaan antisipasi bencana hidrometeorologi.
  5. Menggencarkan secara lebih masif sosialisasi, edukasi dan literasi untuk meningkatkan pemahaman, kepedulian kapasitas pemerintah daerah, masyarakat dan pihak terkait dalam pencegahan risiko bencana hidrometeorologi.
  6. Terus memonitor informasi perkembangan cuaca dan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem dari BMKG, secara lebih rinci dan detail untuk tiap kecamatan di seluruh wilayah Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

kodepublik Renungan Harian yamaha kodepublik motor terbaru yamaha promo yamaha yamaha fazzio yamaha grand filano yamaha all new nmax 155 yamaha all new aerox 155 yamaha xmax 250 yamaha lexi yamaha mio m3 125 yamaha gear 125 yamaha freego 125 yamaha x ride 125 yamaha fino 125 yamaha vega force yamaha jupiter z1 yamaha mx king 150 yamaha all new r15 yamaha r25 yamaha mt15 yamaha mt25 yamaha vixion wr155r maxi day berita yamaha event yamaha blue core vva my yamaha y connect bengkel resmi yamaha dealer resmi yamaha yamaha dds jakarta yamaha flagship shop yamaha cempaka putih yamaha nouvo yamaha cbu yamaha genset yamaha indonesia yamaha jakpus yamaha jakarta pusat yamaha motor jakarta yamahajabodetabek yamahajabodetabek.id yamaha sky yamaha service kunjung komunitas yamaha harga motor yamaha price list yamaha ccu yamaha yamaha tricity yamaha sparepart yamaha service program yamaha smk binaan yamaha yamaha tukar tambah yamaha trade in yamaha matic yamaha maxi yamaha classy yamaha off road yamaha moped yamaha retro yamaha sport motor modif yamaha touring yamaha city ride yamaha yamaha racing yamaha apparel html yamaha mtx yamaha yamaha power product yamaha ev yamaha electric vehicle yamaha e01 yamaha test ride tentang yamaha yamaha genuine parts oli yamaha yamahalube blu cru yamaha jingle competition yamaha contact center layanan hotline yamaha customer service yamaha yamaha day ulang tahun yamaha birthday yamaha yamaha online shop yamaha music yamaha xabre yamaha all new soul gt yamaha jupiter mx yamaha aerox cybercity lowongan yamaha yamaha semakin di depan yamaha revs your heart yamaha gaspol kredit yamaha diskon gaspol Portal Berita Megapolitan